Tips Sukses Dunia Dan Akhirat Dalam Islam

Tips Sukses Dunia Dan Akhirat Dalam Islam - Kesuksesan merupakan tujuan semua orang didunia, dalam mengejar kesuksesan mereka berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik dan selalu berusaha keras agar kesuksesan dapat segera diraih. Bahkan tak sedikit orang menghalalkan segala cara untuk mendapatkannya. Sedikit orang yang masih megingat sang pencipta Allah SWT ketika kesuksesan dunia hadir dihidupnya. Untuk itu artikel ini akan memberikan tips agar tidak hanya kesuksesan dunia yang diperoleh akan tetapi keridhoan Allah di akhirat nantinya juga dapat diperoleh:



1. Iklas
Dalam bekerja atau mengejar suatu kesuksesan hendaklah kita selalu memasrahkan diri dan iklas menerima apa yang dikehendaki dan diberikan Allah SWT. (Q.S At-Taubah 9:105) “ Bekerjalah kamu, maka Allah dan Rasul-Nya serta orang-orang mu’min akan melihat pekerjaanm uitu, dan kamu akan dikembalikan kepada (Allah) yang mengetahui akan yang ghaib dan yang nyata, lalu diberikan-Nya kepada kamu apa telah kamu kerjakan” maksud ayat diatas adalah Allah SWT membolehkan mu untuk mengejar kesuksesan untuk senantiasa menafkahkan dirimu dan keluargamu, tapi dalam bekerja hendaklah kamu selalu iklas dan memasrahkan hasil akhirnya hanya kepada Allah SWT, maka kamu akan mendapatkan ridho dan berkah darinya.

2. Bekerja dengan baik
Bekerjalah dan raihlah kesuksesan itu dengan baik, maksdunya adalah bekerjalah dengan professional dan semaksimal mungkin agar mendapatkan hasil yang memuaskan (H.R Tabrani) Sesungguhnya Allah SWT mencintai seorang hamba yang apa bila dia berja, menyempurnakan pekerjaanya. Jadi seorang muslim yang taat hendaknya bekerj tidak setengah-setengah dan mengecewakan, karena Allah akan meridhoi hambanya yang sungguh-sungguh dalam mengerjakan sesuatu.

3. Tidak melanggar syariat islam
Allah SWT tidak membolehkan hambanya dalam bekerja atau meraih kesuksesan dengan cara yang dapat melanggar agama (Q.S Muhammad 47:33) Hai orang-orang yang beriman taatlah kepada Allah SWT dan rasul-Nya dan janganlah kamu merusak (pahala) amal-amalmu. Ayat diatas menjelaskan agar kita sebagai umat islam walaupun semendesak apapun jangan lah melanggar syariat. Begitupun dalam mengejar kesuksesan hendaknya selalu mengingat Allah SWT maka niscaya kamu tidak akan salah bertindak.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Tips Sukses Dunia Dan Akhirat Dalam Islam"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel